MANAJEMEN TENAGA PENDIDIK DI MADRASAH


Holipatul Barkah(1*), Qiqi Yuliati Zakiah(2)

(1) ,  
(2) ,  
(*) Corresponding Author

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui latar alamiah, rekrutmen dan seleksi, orientasi dan penempatan, pelatihan dan pengembangan, serta penilaian kinerja pendidik di MTs Al-Burhan kota Bandung. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi/ pengamatan, dan studi dokumen atau menyalin. Jenis yang digunakan adalah data kualitatif, bersumber dari kepala sekolah, staf sekolah, dan tenaga pendidik. Metode penelitian yaitu analisis deskriftif berupa kata-kata dan perilaku yang dapat diamati. Untuk mencapai derajat keabsahan data penulis mengadakan perpanjangan ikut serta, ketekunan pengamatan, tringulasi, pengecekan sejawat, kecukupan referensi, kajian atau analisis kasus negatif, pengecekan anggota, uraian rinci, audit kebergantungan dan audit kepastian. Hasil penelitian ini diperoleh dan ditemukan data-data bahwa pelaksanaan manajemen tenaga pendidik di MTs Al-Burhan Kota Bandung mengacu kepada kebijakan pemerintah tentang standar pendidik dan tenaga kependidikan baik secara kualifikasi mapun kompetensi yang harus dimiliki oleh pendidik. Perekrutan, kepala sekolah telah manarik para pelamar untuk dipekerjakan di sekolah tersebut, dan memposisikan guru-guru sesuai kualifikasi dan kemampuan guru masing-masing. Seleksi, proses memilih calon tenaga pendidik yang memenuhi syarat. Orientasi, proses perkenalan guru baru dengan guru-guru yang sudah lama mengajar di sekolah tersebut, dengan tokoh masyarakat, peserta didik, serta fasilitas pembelajaran yang ada di sekolah tersebut. Penempatan, kepala sekolah memberikan tugas/ penempatan terhadap guru baru melalui surat keputusan. Selanjutnya para guru diikutsertakan untuk mengikuti pelatihan dan pengembangan guna meningkatkan potensi pendidik. Penilaian, dilakukan oleh kepala sekolah dan pemerintah mengacu pada delapan standar yang sudah ditentukan oleh pemerintah.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.15575/isema.v2i2.4998

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View My Stats

 

Jurnal Isema : Islamic Educational Management is Indexed By :

  

Lantai 3 Gedung Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Kampus 2 Jalan Soekarno-Hatta Kel. Cimincrang Kec. Gedebage Kota Bandung 40294.  

email: isema@uinsgd.ac.id

Creative Commons License
This work is licensed under a
Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.