Hubungan Kredibilitas Dai dengan Motivasi Generasi Z dalam Kajian Sisterfillah

Authors

  • Habibah UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Indonesia
  • Aang Ridwan
  • Halwati Umi

DOI:

https://doi.org/10.15575/tabligh.v10i4.49331

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kredibilitas dai dan motivasi generasi Z untuk menghadiri kajian Sisterfillah. Teori yang digunakan adalah teori citra dai yang menjelaskan pengaruh citra dan kredibilitas dai terhadap mad’u. Menggunakan metode kuantitatif korelasional, data dikumpulkan dari 45 jemaah generasi Z melalui kuesioner. Hasil menunjukkan bahwa jemaah generasi Z menilai para dai Sisterfillah memiliki keahlian yang baik dalam menyampaikan materi kajian. Motivasi generasi Z  memiliki kesadaran dalam hal beragama dari dirinya sendiri sehingga termotivasi untuk menghadiri kajian Sisterfillah. Uji Pearson Product Moment menunjukkan korelasi positif yang kuat (r = 0.782, sig. = 0.001). Artinya kredibilitas dai turut meningkatkan motivasi generasi Z dalam menghadiri kajian Sisterfillah.

Downloads

Published

2025-12-30

How to Cite

Habibah, Ridwan, A., & Umi, H. (2025). Hubungan Kredibilitas Dai dengan Motivasi Generasi Z dalam Kajian Sisterfillah. Tabligh: Jurnal Komunikasi Dan Penyiaran Islam, 10(4), 407–426. https://doi.org/10.15575/tabligh.v10i4.49331

Citation Check

Most read articles by the same author(s)